Day 1 : Speaking and Conversation


Semangat pagi..! :)

Kali ini saya akan membagikan tentang tips bagaimana agar memiliki kemampuan speaking bahasa Inggris yang lebih baik, ini diawali setelah mengikuti kursus bahasa Inggris, conversation, jadi yang saya tulis di sini merupakan berbagai pengalaman yang saya dapatkan serta rasakan dalam kelas tersebut.

Pada awal pertemuan private class, karena hanya terdiri dari tiga orang di kelas (1 guru dan 2 orang murid), diawali dengan perkenalan (introducing) antara guru dan murid.

for example:

Hi, my name is Nur Rohmat, you can call me Rohmat.
Hi, my name is Agus Styawan, my nick name is Agus.
Hello, my name is Desi Tusniati, you may call me Desi.
etc...

Perkenalan merupakan awal dari sebuah pembicaraan atau dialog, oleh karena itu, kita diusahakan bisa memperkenalkan diri terlebih dahulu. Perkenalan bisa bermacam-macam, bisa dengan menyebutkan nama, kemudian nama panggilan, atau tempat dimana kita tinggal, misalkan I live in Surakarta, etc.

Pada sesi berikutnya, my teacher memberikan sebuah gambar, kemudian saya diharuskan menentukan maksud atau kalimat yang biasa menyertai gambar tersebut.
Contohnya adalah sebagai berikut :

Setiap kali melihat gambar seperti di bawah ini, maka yang akan terlintas di pikiran kita adalah larangan untuk tidak merokok, so I answer my teacher's question witn

"Don't smoke in the class"
"Don't smoke in the office"
"No smoking"
etc.

 
Contoh berikutnya adalah gambar di bawah ini, kira-kira apa yang muncul di dalam pikiran kita? :)
Tepat sekali! Don't litter! Bisa ditambahi keterangan tempat misalkan di kelas, di kantor, di taman, di rumah sakit, dll.


Setelah itu saya diberi setumpuk kartu untuk permainan, sekitar 15-20 kartu, setiap kartu terdiri dari sebuah kalimat perintah, asking something, asking to do something (imperative). Permainan ini minimal terdiri dari dua orang. Karena salah satu akan memperagakan dengan bahasa isyarat, dan yang lain menebak, kira-kira kalimatnya berbunyi bagaimana.
Contoh : ada dua orang, Si A dan Si B.

  • Si A membaca kartu tersebut (dalam hati) dan keep it secret from Si B, jangan sampai Si B mengetahui bunyi kalimat tersebut.
  • Misalkan bunyi kalimat tersebut adalah 'Shake your hand with your friends'
  • Kemudian Si A berjabatan tangan dengan Si B, dan tugas Si B adalah menebak apa yang dilakukan oleh Si A.
Biasanya akan dijawab dengan satu dua kata, misalkan Si B umumnya akan menjawab shake? shake my hand? shake your hand? friend? Shake your hand to your friends? dst. Walaupun kalimatnya mungkin tidak tepat, namun maksudnya sudah sama, makan sudah termasuk dikatakan benar. :)
Dan masih banyak kartu yang lain, silakan dikombinasikan semenarik dan sebanyak mungkin. Misalkan :

  • Please open the door/Please close the door
  • Jump from your seat and smile
  • Smile to your teacher
  • Clean the whiteboard
  • etc
Inti pada pertemuan ini adalah, berusaha mempelajari kalimat asking something yang bersifat positif dan negatif.

My teacher gimme a sentence, then I've to give suggestions to my friends. For example :
when my friend read below sentence :
 
I want to go abroad, go to Japan, but I can't speak Japanese fluently

So my suggestions to him/her are :

Keep learning Japanese!
Don't give up if you fail!
Don't stop practicing Japanese!
Make real and detail planning!
ect.

Kemudian my teacher memberikan sebuah gambar, namun di sini gambarnya lebih kompleks, gambar suatu tempat beserta komponen di dalamnya. Seperti gambar kebun binatang (zoo), gambar rumah sakit (hospital), dll. Dan saya disuruh untuk menentukan kalimat himbauan atau peringatan yang biasa di pasang di tempat tersebut.

Lalu my teacher memberikan kalimat seperti di bawah ini:

  • You are the teacher, set the rules for your students
  • You are a boss, set the rules for your staffs
Di situ saya diharuskan menentukan aturan kepada murid atau staf kantor saya, misalkan, jika saya seorang guru maka saya memberi aturan; Dilarang mencontek! Jagalah kebersihan kelas! dll

Juga disuruh mendeskripsikan bagaimana proses/cara membuat mie goreng dari awal sampai akhir, tentu saja menggunakan bahasa inggris :)
 
Ketika kita ingin menyimpan makanan di rumah, biasanya diletakkan di dalam? Kulkas.
Hal apa saja yang biasanya ada di dalam kulkas? Makanan? Minuman? Sebutkan!

Sesi terakhir adalah tentang benda-benda yang Countable (bisa dihitung) dan Uncountable (tidak bisa dihitung).
Countable seperti apple, banana, orange, tomato, dll
Uncountable seperti milk, water, ice tea, melt, dll.

Perbedaannya adalah, kita tidak bisa mengucapkan two milk, namun  two glasses of milk, karena milk adalah uncountable.

Sekian pengalaman hari ini, semoga bermanfaat untuk Anda :)

Abid

1 comment:

Instagram